Sama seperti Instagram, followers juga menjadi aspek penting bagi pengguna TikTok. Pengguna yang memiliki followers jutaan bisa terkenal mendadak dan menjadi seleb TikTok. Tak mengherankan jika banyak pengguna aplikasi berbagi video berdurasi pendek ini mencari cara menambah followers Tik Tok dengan cepat.
Tapi sebenarnya, cara menambah followers di aplikasi TikTok bisa dibilang susah-susah gampang. Susah karena semakin banyak creator yang membuat konten serupa, sehingga saingan kamu pun akan lebih banyak. Dan mudah karena jumlah pengguna aplikasi ini semakin bertambah banyak dari waktu ke waktu. Meski begitu, tak ada salahnya kamu mencoba hal berikut ini untuk menambah jumlah followers.
Cara Menambah Followers TikTok dengan Mudah
Inilah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk meningkatkan jumlah followers.
- Ketahui target audiens
Pertama-tama, ketahui dulu target audiens yang akan kamu jangkau. Menentukan target audiens sendiri perlu kamu sesuaikan dengan tujuanmu menggunakan aplikasi TikTok. Untuk kamu yang menggunakan TikTok sebagai sarana promosi bisnis, maka tentukan target audiens yang sesuai dengan produkmu. Begitu pun jika kamu menggunakan TikTok sebagai sarana bersenang-senang, tentukan dulu audiens yang tepat dengan tujuanmu tersebut.
- Mengikuti tren
Cara menambah followers Tik Tok dengan cepat selanjutnya adalah mengikuti tren. Kamu harus lebih peka dengan tren yang ada di aplikasi TikTok, karena tren ini bisa kamu tiru untuk mendapatkan followers baru. Tren umum yang sering dijumpai di aplikasi TikTok seperti, challenge, dance, dan lain sebagainya. Dengan mengikuti tren dan meniru challenge yang sedang viral, kamu bisa menarik lebih banyak pengguna TikTok untuk berkunjung ke profilmu. Hal ini berkemungkinan untuk mendatangkan followers baru.
- Sertakan hashtag
Yang tak kalah penting untuk meningkatkan followers adalah menyertakan hashtag pada unggahan videomu. Dengan menyertakan hashtag tertentu, pengguna TikTok bisa lebih mudah menemukan konten yang kamu buat. Selain hashtag yang relevan, kamu bisa menyertakan hashtag #fyp pada konten tersebut.
- Ciptakan tren
Selain meniru tren yang sedang booming, kamu juga bisa menciptakan tren tersendiri untuk menambah jumlah followers. Bisa jadi tren yang kamu buat akan viral dan mendorong pengguna lain untuk mengikutinya juga. Dengan begitu, basis pengikutmu pun akan bertambah.
- Lakukan promosi
Terakhir, lakukan promosi supaya akun TikTok kamu dikenal banyak orang. Yakni dengan membagikan konten yang kamu buat ke sosial media lainnya, seperti Instagram dan Facebook.
Cara Menambah Followers TikTok dengan Aplikasi
Selain menambah followers dengan memaksimalkan konten dan melakukan promosi, kamu juga bisa menggunakan cara menambah followers Tik Tok dengan cepat menggunakan aplikasi. Ada banyak aplikasi yang bisa kamu gunakan secara gratis untuk meningkatkan jumlah pengikut di aplikasi TikTok.
- Like & Followers For Tiktok 2020
Aplikasi ini bisa kamu unduh secara gratis di PlayStore. Melalui aplikasi ini, kamu bisa menambah jumlah followers hingga 100.000 followers secara gratis. Selain itu, aplikasi ini memungkinkan kontenmu dilike dan dikomentari oleh akun-akun yang mengikutimu.
- TikBooster
Kamu juga bisa menggunakan aplikasi TikBooster untuk menambah followers dan menjadi populer di aplikasi TikTok. Kamu hanya perlu masuk ke aplikasi ini dengan cara input username akun TikTok kamu lalu klik continue. Aplikasi TikBooster akan mempromosikan akun TikTok kamu tanpa memungut biaya sepeserpun.
Cara menambah followers Tik Tok dengan cepat sangatlah mudah bukan? Selamat mencoba.